BERLANGGANAN
Dapatkan informasi tentang Bentara Budaya langsung ke surelmu. Daftarkan dirimu sekarang!

Kembali ke Video

Pesona Indonesia SENI PANGGUNG DAN KISAH SEJARAH Bersama Wawan Sofwan (Aktor dan Sutradara Teater) Jumat, 2 Juli 2021 Pukul 14.00-15.00 WIB Di Radio Sonora Jakarta 92.0 FM @sonorafm92 dan YouTube channel Sonora FM Bagaimanakah kisah-kisah atau tokoh sejarah tertentu diangkat menjadi sebuah peristiwa seni di atas panggung? Pendekatan apa yang dilakukan seorang aktor maupun sutradara teater saat mengadaptasi teks dan tokoh sejarah ke dalam sebuah pertunjukan? Bagaimana pula upaya ragam serta konsep estetika visual yang dihadirkan seni teater di tengah budaya digital? Bersama Wawan Sofwan, aktor dan sutradara teater, pertanyaan-pertanyaan tersebut akan dijawab dan ditelisik lebih jauh. Wawan Sofwan, kelahiran Ciamis, Jawa Barat, ini menekuni teater sedini tahun 1984, ketika mulai kuliah di Jurusan Kimia, IKIP Bandung (kini UPI). Pernah bergabung dengan Studiklub Teater Bandung (STB). Ia juga mendirikan kelompok Mainteater Bandung (1994). Wawan juga sering mendapatkan beasiswa untuk belajar seni teater dan mengikuti berbagai festival teater di luar negeri seperti Jerman, Australia, dan lain-lain. Wawan Sofwan juga pernah berpentas di Bentara Budaya, Jakarta dan Bentara Budaya, Bali.